Subscribe Us

Header Ads

Cara Install DLC Skyrim dengan Mudah 2020 [UPDATED]


Selamat datang kembali di blog saya, setelah sekian lama saya membaut postingan tentang Cara Install Patch dan DLC Skyrim pada tahun 2016, kali ini saya akan share hal yang sama tetapi untuk lebih spesifik disertai dengan Screenshots hasil dari PC saya sendiri dan tutorial ini bisa digunakan untuk versi STEAM maupun PIRATED alias bajakan loh!. Banyak orang masih menikmati The Elder Scroll V : Skyrim baik yang versi awal game nya maupun versi Special Edition. Tapi banyak orang ingin menikmati hal yang sama seperti versi Special Edition yaitu dilengkapi dengan seluruh DLC nya.

Lalu bagaima caranya agar versi asli atau awal The Elder Scroll V : Skyrim ini dapat ditambahkan dengan DLC? mari kita simak bersama artikel kali ini untuk Tutorial Cara Install DLC Skyrim. Perlu diketahui bahwa The Elder Scroll V : Skyrim ini memiliki 3 DLC Dawnguard, Heartfire, dan Dragonborn. Jika kalian ingin tahu apa saja yg terdapat dalam DLC mebutuhkan DLC nya kalian bisa buka artikel di bawah ini untuk melihat DLC nya :
  1. The Elder Scrolls V : Skyrim Dawnguard
  2. The Elder Scrolls V : Skyrim Heartfire
  3. The Elder Scrolls V : Skyrim Dragonborn
Baik, setelah kita tahu ada tiga DLC yang bisa dinikmati dan ditambahkan ke dalam The Elder Scroll V : Skyrim, sekarang kita bisa ikut tutorial di bawah ini untuk menambahkannya secara manual tanpa tools tambahan seperti NexusMod atau sejenisnya. Tutorial sebagai berikut :

1. Buka Launcher Skyrim lalu perhatikan pada menu, apakah menu DATA FILES aktif atau tidak? jika sudah Aktif kalian bisa langsung ke nomor 3, dan hiraukau penjelasaan dari 1-2. Jika masih belum aktif, close Launcher Skyrim dan lanjutkan ke step selanjutnya.

Launcher Data File Off
2. Masuk ke folder dokumen dimana file save skyrim disimpan  [Default "C:\Users\'nama PC anda'\Documents\My Games\Skyrim"] 
lalu buka file SkyrimPrefs atau SkyrimPrefs.ini di folder tersebut, lalu cari bEnableFileSelection dan ganti isinya menjadi 1 lalu tekan  CTRL+S  untuk menyimpan file tersebut.
bEnableFileSelection = 0

bEnableFileSelection = 1
3. Setelah kalian mengubakan nilai bEnableFileSelection menjadi 1, buka kembali Launcher Skyrim dan lihat DATA FILES sudah aktif, jika masih terkendala belum aktif coba ulangi step 1-2 dan pastikan jika bEnableFileSelection bernilai 1 lalu coba restart PC anda.
Launcher Data Files On
Jika kalian buka DATA FILES yang sudah aktif kalian akan melihat windows baru muncul seperti pada gambar di bawah ini [Karena saya versi steam, jadi sudah ada beberapa Mod yaitu High Resolution Texture]. Jika masih kosong tidak ada Mod tolong hiraukan saja karena tidak masalah.
Skyrim Data file off
4. Setelah semuanya siap kalian bisa siapa file DLC, Mod, maupun Patch untuk Skyrim. Jika kalian belum mempunyai DLC nya kalian bisa download disini :
Lalu buka Archive yang telah kalian download dan lihat terdapat dua file didalamnya dalam bentuk .BSA dan .ESM. Kalian pilih kedua File tersebut lalu masukkan kedalam folder Data yang terdapat pada folder Skyrim.
Example DLC
 Secara default lokasi folder Data Skyrim terdapat berada pada :

  • Versi Steam : ...\SteamLibrary\steamapps\common\Skyrim\Data
  • Versi Lain  : ...\Program Files\...\The Elder Scrolls V - Skyrim\Data
Copy file .BSA dan .ESM kedalam folder Data seperti pada gambar di bawah ini.

Example DLC
5. Buka Kembali Launcher Skyrim lalu buka menu DATA FILES dan perhatikan pada Skyrim Data Files. Jika file DLC yang telah berhasil ditambahkan maka akan muncul pada Skyrim Data Files seperti pada gambar di bawah ini. Jangan lupa untuk menceklis kotak Load agar DLC tersebut terbaca ketika game dimainkan.
Kalian bisa menambahkan Mod lain dengan bentuk file yang sama dengan cara yang sama tanpa menggunaka Tools tambahan lain.
Skyrim data files on
Baik itu tips untuk kali ini dan semoga dapat membantu para pemain yang ingin bermain The Elder Scroll V : Skyrim dengan nyaman.

Post a Comment

3 Comments

  1. gan, kalo pake dlc nge-crash pas load masuk kenapa ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Crash seperti apa gan? apakah langsung keluar game? agan pake Skyrim versi yg mana? Pastikan bukan skyrim spesial edition, karena versi SE sudah ada DLC nya. Coba pastikan ukuran file nya apakah ada yg corrupt atau tidak, biasanya crash disebabkan karena file baik base game maupun DLC nya ada masalah, jika masih terjadi masalah coba install DLC lewat Nexus mod gan

      Delete
  2. Bang pas masang dlc pas ngebuka gamenya kok fc ya bang

    ReplyDelete